Apakah jenis roti tawar yang paling sering untuk anda konsumsi ? Keduanya sering dijadikan sebagai menu sarapan pagi. Meskipun keduanya terlihat sama-sama roti tawar namun ada perbedaan diantara mereka. Berikut beberapa perbedaan roti tawar putih dan roti tawar gandum :
- Roti tawar terbuat dari bahan tepung terigu olahan, sedang roti gandum dibuat dari tepung gandum berserat tinggi
Roti tawar putih merupakan jenis roti yang paling umum dikenal. Roti ini terbuat dari tepung terigu yang bagian kulit luar dan serat dari serealianya telah dibuang, sebagai bagian dari proses penggilingan tepungnya. Inilah penyebab warna roti tawar yang cenderung putih terang. Berbeda dengan roti tawar putih, roti gandum merupakan jenis roti yang dibuat menggunakan bahan tepung berserat tinggi, seperti tepung rye atau gandum utuh. Roti jenis ini memang berwarna kecokelatan yang didapat secara alami dari bagian berserat dari serealia yang sengaja nggak dibuang serta digunakan dalam tepungnya.
- Proses pembuatannya pun berbeda, termasuk dari bahan tambahan yang disertakan
Warna putih roti tawar umumnya didapat dari proses penggilingan yang cukup lama, hasilnya pun akan lebih tahan lama karena minyak alaminya juga dipisahkan. Selain itu ditambahkan bahan-bahan kimia seperti benzyl peroxide, potassium bromide, dan diperkaya vitamin serta mineral melalui proses artifisial. Beberapa di antaranya kadang diberi pewarna kimia agar warnanya lebih cerah. Dengan cara ini, proses pemanggangan roti tawar putih bisa lebih terprediksi karena perubahan warnanya terlihat jelas. Nah, proses tersebut berbeda dari proses pembuatan roti gandum yang sebagian besar melalui proses alami dan dengan tanpa ditambahkan bahan-bahan kimia lainnya.
- Roti tawar mengandung lebih banyak kalori daripada roti gandum
Satu tangkup roti tawar putih memiliki kalori sebanyak 175 kalori. Nilai ini hanya berlaku ketika kita hanya makan rotinya saja tanpa tambahan margarin, mentega, selai atau taburan lainnya. Pun roti tawar yang telah memiliki rasa seperti pandan atau cokelat. Tentu jumlah kalorinya lebih banyak karena mengandung perasa dan gula tambahan. Sedangkan, satu tangkup roti gandum punya kalori sebanyak 138 kalori. Bisa disimpulkan bahwa kalori roti gandum lebih kecil daripada jenis roti lain, termasuk roti tawar. Sehingga lebih cocok dikonsumsi buatmu yang sedang mengurangi berat badan.
Bagi anda yang ingin mengonsumsi roti tawar putih ataupun roti tawar gandum dan ingin memanggang di rumah menggunakan teflon, anda bisa menggunakan Baking Paper Seven sebagai alas sebelum anda meletakkan roti tersebut. Sehingga roti tidak cepat gosong dan tidak akan menempel langsung pada teflon anda.